Bengkulu selatan, Asgolnews.com- Sabtu 21.00 Wib, Mapolres Bengkulu Selatan melaksanakan Apel Kegiatan Cipta Kondisi (Cipkon) atau Razia ditempat Hiburan malam 29/12/18
Kegiatan tersebut dipimpin lansung oleh Kapolres Bengkulu selatan AKBP Rudy Purnomo, Sik.MH, Serta didampingi Waka Polres Bengkulu Selatan Kompol Shandy S. S.H S.I.K dan giat lapangan langsung di pimpin Kabag ops Polres bengkulu selatan AKP. Syofyanto, SH dan para kasatgas, preventif, kasatgas kamseltibcar lantas, kasatgas deteksi, kasatgas tindak
Adapun personil yang terlibat Kasubag Humas, Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kasat Sabhara, Kasat Intelkam, Kanit PPA, Kanit Pidum, Kanit Binmas Polsek kota manna dan KBO Sat Narkoba Polres Bengkulu selatan.
Sasaran Cipkon tersebut Narkoba, Miras, sajam dan raziah balap liar sepanjang jalan Jl. Jendral sudirman
Reskrim, Intelkam, Sat Resnarkoba serta Uniform dinas (sat sabhara) di pimpin Kasat sabhara Akp Andrianto SH, melakukan kegiatan Razia ditempat hiburan malam
Tindakan yang dilakukan dalam operasi Cipkon ini dengan Melaksanakan Tes Urine kepada Pengunjung Hiburan Malam, Melaksanakan Pemeriksaan di
warung-warung yang yang diduga menjual tuak/miras.
Hasil Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) Polres Bengkulu Selatan, Tilang R2 sebanyak 3 Lembar, Mengamankan Minuman jenis Tuak
Sebanyak 3 Jerigent dan 2 Ember Tuak diamankan di Warung sdr. DEP,
35 Tahun, Alamat Kel. Pasar
Bawah Kec. Pasar Manna, Mengamankan sepeda motor, yang tidak dapat memperlihatkan surat-surat
Sebanyak 15 Unit yang berada di
Depan Warung sdr. DEP untuk di cek
kelengkapan surat menyuratnya.
Mengamankan Miras dari toko
manisan milik Edison di jl. Letnan jahidin pasar bawah, dengan Barang bukti miras 11 botol mansion, 3 botol miras merk jaktru, 5 botol anggur merah dan 3 botol guinnes.
Barang Bukti hasil giat Operasi Cipta Konfisi (Cipkon) Langsung di amankan ke Mapolres bengkulu selatan dan Untuk Kegiatan Cipta Kondisi (Cipkon) Razia ditempat Hiburan dalm wilkum polres bkl selatan berlangsung aman.
(Gunawan)
No Responses